Giat Olahraga Sambang Kampung Forkompintren Wirobrajan Bersama Bapak Sekda Kota Yogyakarta di Kelurahan Wirobrajan
(Juli/23) wirobrajankel.jogjakota.go.id - Bertempat di halaman Kelurahan Wirobrajan, pada hari Jumat tanggal 19 Juli 2024, telah dilaksanakan Giat Olahraga Sambang Kampung Forkompintren Wirobrajan bersama Sekda Kota Yogyakarta Bapak Ir. Aman Yuriadijaya, M.M. dan rombongan dari Sekretariat Daerah, Bagian Tata Pemerintahan, Bagian Kesejahteraan Rakyat, Bagian Hukum, Bagian Perekonomian dan Kerjasama, Bagian Administrasi Pembangunan, Bagian Pengadaan Barang dan Jasa, Bagian Umum dan Protokol, Bagian Organisasi, Bagian Administrasi dan Keuangan, serta dari Kemantren Wirobrajan, Kelurahan Patangpuluhan, Kelurahan Pakuncen, Koramil Wirobrajan, Polsek Wirobrajan, KUA Wirobrajan, Puskesmas Wirobrajan. Pada hari Jumat yang cerah tersebut dilakukan sambang kampung di wilayah RW.07 Wirobrajan dimulai dari Sentra Tahu, Sentra Tali Temali, Pemberian Makanan Tambahan (PMT) untuk Balita, kunjungan ke Ruang Terbuka Hijau Publik (RTHP) eks Jopraban, dan diakhiri di Gedung Serbaguna Wirobrajan. Acara tersebut dipimpin oleh Mantri Pamong Praja Wirobrajan Bapak Sarwanto, S.I.P., M.M. didampingi koordinator lapangan dari Lurah Wirobrajan Ibu Sri Suwardani, S.Sos. beserta perangkat Kemantren dan Kelurahan. (r12ky)