Sunday Morning Mancasan Wirobrajan Jogja
Yogyakarta,- Masyarakat Wirobrajan Kota Yogyakarta khususnya tentu saja telah mengenal istilah Sunday Morning atau sering disebut dengan Sunmorsan. Ya, Sunmorsan adalah sebuah pasar dadakan yang berada di sekitar lapangan mancasan tepatnya yaitu di Jalan Kresno Kelurahan Wirobrajan, Kemantren Wirobrajan Kota Yogyakarta.
Keberadaan dari pasar ini awalnya karena lokasi disekitar lapangan mancasan setiap hari sering dimanfaatkan masyarakat sekitar untuk melakukan aktivitas olahraga seperti Jogging, sepakbola, skipping maupun hanya bermain-main dan berjalan-jalan pagi," ucap Sri Suwardani, S.Sos Lurah Kelurahan Wirobrajan.
"Fenomena tersebut kemudian kita manfaatkan untuk memberdayakan para pelaku bisnis dan UMKM untuk menjajakan dagangan mereka setiap minggu pagi mulai pukul 07.00 – 12.00 WIB. Hal tersebut juga lah yang membuat pasar dadakan ini dikenal dengan nama Sunday Morning Mancasan (SUNMORSAN)," pungkasnya.
Serda Tri Maryaka Babinsa Kelurahan Wirobrajan Koramil 10/Wirobrajan Kodim 0734/Kota Yogyakarta pada saat mendampingi Lurah Wirobrajan mengatakan, Semula pedagang yang menjajakan dagangannya di Sunmorsan ini, didominasi oleh pedagang kuliner yang berharap setelah berolahraga orang-orang kemudian langsung membeli makan pagi untuk sarapan.
"Namun dalam perkembangannya, saat ini tidak hanya kuliner yang ditawarkan tetapi berkembang mulai dari pedagang pakaian, mainan, dan disajikan hiburan yang menarik setiap minggu pagi," jelasnya.
Lokasi Sunmorsan sangat mudah ditemukan karena berada di tengah kota, Sunmorsan dapat menjadi salah satu alternatif liburan anda ketika hari minggu pagi di Yogyakarta.